Fate/strange Fake berpusat pada sebuah tiruan yang tak sempurna dari Perang Cawan Suci, berdasarkan Perang Cawan Suci Ketiga di Fuyuki. Setelah berakhirnya Perang Cawan Ketiga, sebuah organisasi berbasis di Amerika Serikat—yang para penyihirnya berbeda dengan Asosiasi Penyihir yang berbasis di London—menggunakan data dari Perang Cawan Suci Fuyuki untuk merancang ritual mereka sendiri. Tujuh puluh tahun kemudian, mereka menetapkan kota Snowfield sebagai Tanah Suci untuk Perang Cawan Suci versi mereka.
Namun, mereka gagal mereplikasi seluruh elemen ritual dengan sempurna, sehingga menghasilkan tiruan yang menyimpang. Ritual ini tidak hanya kehilangan kelas Saber tetapi juga memungkinkan pemanggilan Servant yang tidak biasa, servant yang seharusnya tak terpilih justru muncul!?, karena tak jelasnya batasan “pahlawan” yang ditetapkan.
Rohngall dan muridnya, Faldeus, dikirim oleh Asosiasi Penyihir untuk menyelidiki kota dan perkembangan perang tersebut. Namun, Faldeus, yang ternyata adalah mata-mata dari organisasi Amerika, segera menembak Rohngall saat ia tiba, meskipun dia tahu bahwa Rohngall hanyalah boneka. Faldeus kemudian menyatakan bahwa Perang Cawan Suci mereka telah dikembangkan sepenuhnya dan merupakan sesuatu yang nyata, hal itu menciptakan kehebohan di Menara Jam (Clock Tower), serta menyatakan bahwa ia berniat “memperkenalkan” proyek tersebut kepada Asosiasi.
Anime Terkait 🔗
Prequel: Fate/strange Fake: Whispers of Dawn
Alternative Setting: Fate/stay night (2006)
Character: Lord El-Melloi II Sei no Jikenbo: Rail Zeppelin Grace Note